Pages

Friday, April 18, 2025

ROG Zephyrus G14

Laptop yang saya gunakan saat ini untuk bekerja adalah model ROG Zephyrus G14 GA403UV dari ASUS yang dirilis pada tahun 2024. Perangkat ini dilengkapi dengan prosesor AMD Ryzen 9 8945HS yang dipadukan dengan Radeon 780M. Selain itu, terdapat kartu grafis NVIDIA GeForce RTX 4060 dan RAM sebesar 32 GB. Untuk penyimpanan, laptop ini sudah menggunakan SSD NVMe dengan kapasitas 1 TB.

Laptop ini termasuk dalam kategori laptop gaming, yang terlihat dari desain Slash Lighting khas ROG dan keyboard RGB dengan satu zona. Layarnya berukuran 14 inci dengan resolusi 3K OLED dan refresh rate 120 Hz. Bezel di sisi kiri dan kanan sangat tipis, sedangkan bezel di bagian atas sedikit lebih tebal karena terdapat kamera FHD yang dilengkapi dengan IR untuk mendukung fitur pengenalan wajah Windows Hello. Bezel di bagian bawah lebih tebal lagi dan terdapat tulisan ROG Zephyrus. Untuk konektivitas, tersedia port combo audio jack, HDMI, dua port USB type-A, dua port USB type-C, pembaca kartu microSD, dan adaptor daya berbentuk kotak. Dengan berat hanya 1,5 kg, laptop ini cukup nyaman untuk dibawa bepergian.

Melihat spesifikasinya, performa laptop ini sangat mengesankan dan tidak perlu diragukan lagi. Game-game berat dan terbaru dapat dijalankan dengan sangat lancar. Tampilan layarnya yang cerah dan tajam sangat menyenangkan untuk dilihat. Suara yang dihasilkan dari empat speaker juga sangat jernih dan keras. Dalam paket penjualan, selain laptop dan charger port kotak 180 W, juga disertakan sleeve laptop, mouse gaming ROG, serta charger port type-C 100 W.

Saturday, March 1, 2025

Bekerja saat Puasa

Kemarin, saya ditunjuk sebagai pembicara dalam Safety Morning Talk (SMT). Materi yang saya sampaikan berkaitan dengan bekerja saat berpuasa. Bagi kita yang beragama Islam, menjalankan ibadah puasa adalah kewajiban di bulan Ramadhan. Bekerja dalam keadaan puasa memiliki beberapa risiko yang perlu diketahui dan diantisipasi agar segala sesuatunya berjalan dengan baik.

Risiko pertama adalah dehidrasi. Dehidrasi dapat terjadi karena kurangnya asupan cairan saat sahur dan berbuka. Kita perlu mencegah dehidrasi dengan memastikan untuk minum atau mengonsumsi cairan yang cukup saat sahur dan berbuka.

Risiko kedua adalah kelelahan. Kelelahan bisa muncul akibat perubahan pola makan dan waktu istirahat selama puasa. Oleh karena itu, kita harus bijak dalam memanfaatkan waktu istirahat yang tersedia.

Risiko ketiga adalah berkurangnya konsentrasi. Penurunan konsentrasi dapat disebabkan oleh dehidrasi maupun kelelahan. Kita harus tetap waspada dan fokus, terutama bagi mereka yang bekerja dengan bahan kimia seperti coating atau yang mengoperasikan alat berat. Hilangnya konsentrasi, meski sejenak, bisa berbahaya bagi diri sendiri maupun orang lain.

Agar pekerjaan saat puasa dapat berjalan dengan optimal, penting untuk mengantisipasi hal-hal yang telah disebutkan sebelumnya. Selain itu, kita juga harus tetap mematuhi peraturan K3, menggunakan APD, dan saling mengingatkan jika ada di antara kita yang merasa kelelahan atau membutuhkan bantuan, segera menghubungi rekan kerja lainnya. Jangan lupa untuk selalu berdoa agar diberikan keselamatan dalam bekerja.

Semoga kita selalu produktif dan aman selama bekerja serta menjalankan ibadah puasa.

Wednesday, September 25, 2024

Saturday, August 17, 2024

Membuat Twibbon dari Canva

Hari ini tepat tanggal 17 Agustus tiba-tiba istriku minta dibikinkan Twibbon untuk kantornya. Twibbon itu semacam bingkai atau frame untuk foto atau gambar yang kita mau, untuk nantinya dijadikan postingan di medsos atau sebagai foto profil. Desainnya tidak muluk-muluk, yang penting berkonsep peringatan HUT RI dan ada logo Kemenkes, Dinkes Kab. Banyumas, dan Puskemas Kalibagor. Aku pakai Canva untuk bikin bingkai di Twibbon karena praktis dan tinggal pilih template.

Setelah ketemu template yang sesuai, tinggal ditambahkan logo-logo, dan selesai deh. Sisanya adalah membuat link di Twibbon supaya bisa diakses dan digunakan oleh orang-orang. Sebelum dirilis di Twibbon, desain bingkai tadi jangan lupa diasistensikan dulu ke client, barangkali ada yang salah atau kurang.

Setelah client oke, upload bingkai tadi ke Twibbon, isi judul, deskripsi, dan pengaturan lainnya. Setelah bingkai ter-upload dan tersimpan di Twibbon, link akan muncul dan bisa dibagikan ke publik. Overall penggunaan Canva dan Twibbon ini sangat mudah dan praktis, fitur-fiturnya akan lebih lengkap jika pilih opsi berbayar atau premium.


Sunday, May 26, 2024

Pengalaman Mencari Pekerjaan

Sampai kelupaan dulu pernah ada yang request sharing pengalaman cari pekerjaan sampai diterima.


Saat itu aku sudah mulai mencari lowongan kerja (loker) setelah yudisium atau sebelum wisuda. Di periode tersebut banyak perusahaan membuka loker atau rekrutmen. Di beberapa kampus juga diadakan job fair, sehingga memungkinkan pencari kerja memperoleh informasi dan kesempatan untuk apply lamaran kerja.

Aku mendaftar ke beberapa perusahaan dan instansi: Pertamina, Hutama Karya (HK), dan CPNS Kementerian PUPR. Di Pertamina & HK, aku sudah sampai di tahap tes tulis. Rekrutmen CPNS saat itu baru sampai tahap seleksi administrasi. Kemudian di waktu yang bersamaan ada loker di mading kampus, disebutkan bahwa ada proyek Adhi Karya sedang membutuhkan staf untuk beberapa posisi. Aku segera ambil kesempatan itu, dan syukur alhamdulillah diterima. Proses seleksi di Pertamina, HK, dan CPNS aku tinggalkan semua.

Status aku di Adhi Karya saat itu masih PKWT (Perjanjian Kerja Waktu Tertentu) atau kontrak proyek. Jadi aku berkontrak dengan pemberi kerja hanya untuk jangka waktu 1 tahun, selanjutnya kontrak akan berakhir atau bisa diperpanjang kembali.

Saat proyek berjalan satu tahun, Adhi Karya mengumumkan rekrutmen MT (Management Trainee) jalur FGDP (Fresh Graduate Development Program) dan PGDP (Post Graduate Development Program). Aku langsung ambil kesempatan itu, mendaftar MT FGDP karena jika diterima, statusku tidak lagi kontrak proyek melainkan karyawan tetap atau PKWTT (Perjanjian Kerja Waktu Tidak Tertentu).

Setelah mengikuti serangkaian seleksi FGDP Adhi Karya, syukur alhamdulillah aku lolos dan diterima. Aku dan peserta lain yang lolos harus menjalani program FGDP selama satu tahun: pelatihan, penugasan, character building dsb. Di akhir program FGDP, kami dievaluasi dan yang lulus akan diangkat sebagai karyawan tetap. Syukur alhamdulillah aku termasuk yang lulus evaluasi dan menjadi karyawan tetap sampai dengan hari ini.