Pages

Wednesday, January 9, 2019

Looking for Alaska

Judul: Looking for Alaska
Penulis: John Green
Penerbit: PT Gramedia Pustaka Utama
Terbit: September 2017, cetakan kedelapan


Miles "Pudge" Halter sangat menyukai kata-kata terakhir yang terkenal. Namun ia bosan dengan kehidupannya yang biasa saja. Ia masuk sekolah asrama Culver Creek untuk mencari apa yang disebut penyair Francois Rabelais sebagai "Kemungkinan Besar". Hidupnya jungkir balik di sekolah itu, kadang gila, tidak stabil, tak pernah membosankan. Sebab di sana ada Alaska Young, yang menawan, pintar, lucu, seksi, kacau, dan sangat memikat. Alaska menarik Pudge memasuki dunianya, melontarkannya ke dalam "Kemungkinan Besar", dan mencuri hatinya. Kemudian, segalanya tak pernah sama lagi.

Buku ini membawa kisah remaja yang mungkin ending-nya tidak bahagia selamanya namun masing-masing tokoh memiliki kesimpulannya sendiri atas apa yang terjadi. Setiap tokoh tergambarkan dengan cukup baik dan dengan karakter yang khas. Hitungan hari sebelum dan sesudahnya membuat buku ini menarik, dan efektif untuk membangun suasana tegang. Ceritanya sederhana, namun ada banyak hal tersirat yang bisa dipetik darinya.