Pages

Thursday, August 27, 2015

Dari Pantai Kartini hingga Pulau Panjang

Pantai Kartini terletak di Jepara, Jawa Tengah. Nama pantai ini diambil dari nama pejuang emansipasi wanita, RA Kartini. Di tepi pantai juga terdapat deretan huruf 3D yang cukup besar, dan membentuk kata "PANTAI KARTINI", seolah-olah menegaskan kembali nama pantai ini.

Di tepi pantai banyak orang berjualan. Ada penjual makanan, dan ada pula penjual minuman. Ada orang menjual kaos yang bertuliskan "I love Jepara" dengan ukuran anak-anak maupun dewasa. Ada orang menjual ikan-ikan yang telah diawetkan. Wisatawan yang berada di kawasan ini juga tak kalah banyak. Ada wisatawan domestik, dan ada pula wisatawan mancanegara.

Di kawasan Pantai Kartini terdapat bangunan besar menyerupai penyu, dengan kepala yang mendongak ke atas. Pintu masuk bangunan ini menembus leher "penyu". Bila dilihat dari jauh, orang-orang seperti masuk ke dalam rongga pencernaan "penyu". Karena unik, bangunan ini sering dijadikan objek foto oleh wisatawan.

Tempat lain yang menarik untuk dikunjungi adalah Pulau Panjang. Transportasi yang mengantar wisatawan dari Pantai Kartini hingga Pulau Panjang adalah perahu diesel. Per orang dikenai biaya 15 ribu rupiah untuk PP Pantai Kartini-Pulau Panjang. Perjalanan Pantai Kartini-Pulau Panjang dapat ditempuh sekitar 15 sampai 20 menit.

Pulau Panjang memiliki pasir pantai berwarna putih. Air lautnya terlihat bersih dan jernih. Ombaknya tidak besar sehingga anak-anak aman bila bermain di pantai. Kawasan Pulau Panjang bisa dibilang sejuk, teduh, banyak pohon perindang. Tak sia-sia rasanya bila wisatawan datang kemari.

Penampakan kepala "penyu"

Persiapan sebelum berangkat ke Pulau Panjang

Aku dan saudaraku di pesisir Pulau Panjang

1 comment:

  1. Ketika naik perahu kepala pucing2., tapi pas sampai di objek wisata pulau panjang perjuangan terasa berarti., hehe.

    ReplyDelete